Terima kasih Wordpress

09 Aug 2012

Sejak pertama saya membuat blog, aplikasi yang saya gunakan adalah Wordpress. Aplikasi Wordpress sangat mudah digunakan dan banyak fiturnya. Selain itu, themes gratisan di internet juga berlimpah ruah, sehingga kita bisa ganti tampilan setiap hari kalau mau.

Walaupun demikian, zaman berganti, dan cara kita bekerja juga berubah. Saya saat ini lebih banyak berkutat di pemrograman dengan workflow sebagai berikut :

  1. Buka text editor
  2. Edit source code
  3. Jalankan di local dan test
  4. Kalau sudah ok, simpan di version control (commit)
  5. Ulangi ke langkah 2 sampai selesai
  6. Begitu sudah siap untuk sharing hasil pekerjaan, upload (push) perubahan ke version control pusat.

Workflow ini sayangnya tidak dapat dilakukan untuk menulis blog. Workflow saya dalam menulis blog biasanya seperti ini:

  1. Buka text editor
  2. Ketik dalam format text file biasa, dengan menggunakan HTML tag bila perlu
  3. Simpan di folder Dropbox selama masih draft
  4. Setelah siap dipublish, buka Wordpress di browser
  5. Login ke Wordpress
  6. Create New Post
  7. Copy - Paste dari text editor
  8. Preview dan rapikan lagi
  9. Publish

Seperti bisa kita lihat, dengan workflow di atas, praktis fitur-fitur Wordpress yang serba canggih tidak termanfaatkan. Oleh karena itu, sudah tiba saatnya untuk mencari aplikasi blogging yang lebih sedikit fiturnya. Biasanya orang mengganti aplikasi dengan yang lebih banyak fiturnya, tapi kali ini saya melakukan hal yang sebaliknya.

...

Baca Selengkapnya →

Konsep Dasar Log4j

30 Jul 2012

Walaupun sudah dibuatkan minibook, tapi ternyata ada juga beberapa orang yang tidak paham bagaimana cara enable/disable log message di aplikasi Java. Oleh karena itu, baiklah saya jelaskan lagi secara lebih singkat.

...

Baca Selengkapnya →

Monitoring Aplikasi Java

28 Jul 2012

Setelah aplikasi kita selesai dibuat, langkah selanjutnya tentu saja adalah menjalankannya di server production. Dalam software development, ini disebut dengan transisi dari development menjadi operation.

...

Baca Selengkapnya →

Backup Home Folder

26 Aug 2011

Seberapa penting file di komputer kita? Tentu tidak ternilai harganya. Tapi apakah kita melakukan backup secara terhadap file-file di komputer kita? Beberapa menit yang lalu, saya menjawab tidak untuk pertanyaan tersebut.

...

Baca Selengkapnya →

Staged Deployment

16 Aug 2011

Staged Deployment

Pada waktu kita coding, tentunya kita melakukan test terhadap kode program yang kita tulis. Kita jalankan langkah-langkah sesuai yang telah didefinisikan dalam test scenario. Setelah test di komputer kita sendiri (local) selesai dilakukan, tentunya kode program tersebut tidak langsung kita deploy ke production. Best practicesnya adalah, kita deploy aplikasinya ke server testing untuk kemudian ditest oleh Software Tester. Barulah setelah dinyatakan OK oleh tester, aplikasi versi terbaru tersebut kita deploy ke production.

...

Baca Selengkapnya →

Meluruskan Mitos CMMI

10 Aug 2011

Di milis manajemen proyek IT sedang rame diskusi tentang CMMI dan Scrum. Seperti layaknya diskusi yang rame, perdebatan dibumbui dengan segala macam mitos dan ‘FUDification’.

...

Baca Selengkapnya →

Instalasi Spket IDE

06 Jul 2011

Beberapa minggu terakhir ini, saya mencari-cari cara terbaik untuk melakukan development dengan ExtJS. Tentunya fitur utama yang kita inginkan adalah autocomplete, sehingga tidak perlu bolak-balik membaca dokumentasi di websitenya.

...

Baca Selengkapnya →

Membuat Screencast

27 Jun 2011

Jaman sekarang sudah semakin maju. Fakir bandwidth semakin sedikit. Oleh karena itu, media komunikasi juga berubah, yang tadinya berbasis teks (hemat bandwidth) menjadi multimedia (rakus bandwidth).

...

Baca Selengkapnya →