Living life and Make it Better

life, learn, contribute

Endy Muhardin

Software Developer berdomisili di Jabodetabek, berkutat di lingkungan open source, terutama Java dan Linux.

Integrasi Aplikasi

Aplikasi jaman sekarang jarang sekali yang berdiri sendiri. Umumnya aplikasi yang kita buat harus terhubung dengan aplikasi yang dibuat orang lain. Beberapa contohnya:

  • kita membuat aplikasi mobile, terhubung ke social network seperti Facebook dan Twitter
  • kita membuat aplikasi bisnis, harus terhubung ke aplikasi akunting yang sudah lebih dulu ada
  • kita membuat aplikasi pembayaran tagihan, harus terhubung ke penyedia tagihan seperti PLN, Telkom, dsb

Pada artikel ini, kita akan membahas beberapa strategi untuk menghubungkan aplikasi yang kita buat dengan aplikasi lain.

Lanjut membaca ...


Training CMMI

Saya akan mengisi training CMMI di Brainmatics minggu depan, Senin - Rabu, 13 - 15 Mei 2013. Buat yang belum paham apa itu CMMI, bisa baca artikel saya mengenai masalah ini.

Sebenarnya, materi tentang CMMI banyak bertebaran secara gratis di internet. Bahkan spesifikasi resminya gratis bisa diunduh di websitenya Carnegie Mellon University. Lalu buat apa ikut training lagi kalau di internet sudah banyak materinya?

Lanjut membaca ...


Akses VM Proxmox Tanpa Applet

Jika kita ingin mengakses virtual machine di dalam Proxmox, ada beberapa opsi yang bisa kita gunakan, yaitu:

  • SSH langsung ke IP virtual machine tersebut.
  • Login ke web management Proxmox, kemudian pilih virtual machine, dan jalankan VNC console yang berupa aplikasi Java applet.
  • SSH ke mesin host, dan kemudian masuk ke console virtual machine
  • Membuat VNC server yang bisa diakses dari luar

Kadangkala, kita tidak bisa menjalankan opsi pertama, karena belum menginstal SSH server di VM. Opsi kedua sering tidak lancar di Linux. Opsi ketiga hanya bisa dijalankan untuk OpenVZ, saya belum ketemu caranya untuk KVM. Dengan demikian, kita harus menggunakan cara keempat.

Lanjut membaca ...


Setup Proxmox dengan 1 IP Public

Jaman sekarang, membuat server untuk cloud tidak lagi sulit. Cukup cari server nganggur, unduh Proxmox, kemudian instal.

Instalasinya pun tidak sulit, dia cuma menanyakan mau diberi IP berapa, password untuk user root, dan selesai sudah. Selanjutnya, server ini tinggal kita taruh di data center.

Dengan Proxmox ini, kita dapat membuat virtual machine (VM) sebanyak-banyaknya yang mampu ditangani oleh hardware servernya. Pembuatan VM ini dilakukan melalui antarmuka berbasis web, sehingga kita tidak perlu lagi menghafalkan perintah-perintah command line.

Walaupun VM bisa dibuat sesuka hati, seringkali IP public yang tersedia terbatas jumlahnya. Punya VM banyak tapi tidak bisa diakses dari luar tentu percuma saja. Pada artikel ini, kita akan membahas cara supaya satu IP public bisa dimanfaatkan oleh banyak VM.

Lanjut membaca ...


Mencari Relasi Foreign Key ke Tabel MySQL

Di aplikasi yang kita buat, biasanya ada fitur untuk menghapus data atau record tertentu. Bila kita menggunakan database relasional yang memiliki fitur referential integrity, kita akan dicegah bila data yang ingin kita hapus memiliki relasi ke data lain.

Contohnya, kita punya tabel Produk, yang kolom idnya digunakan sebagai foreign key oleh tabel Penjualan. Dengan demikian, pada waktu ingin menghapus data Produk, terlebih dulu kita cek ke tabel Penjualan, apakah ada data transaksi yang berelasi ke Produk yang ingin kita hapus.

Akan menjadi masalah bila aplikasi kita sudah besar, tabelnya ada ratusan. Bagaimana cara kita mencari tabel mana saja yang memiliki relasi ke tabel Produk? Tentunya tidak mungkin dicek satu-persatu.

Dengan bantuan paman Google, berikut adalah cara mendapatkannya untuk database MySQL.

Lanjut membaca ...